Laptop menjadi alat yang paling populer saat ini. Di era yang semuanya serba online, bekerja di depan laptop adalah sebuah tren. Namun, ada kalanya ketika asik menyelesaikan pekerjaan, laptop kehabisan baterai dan harus di charge. Nah, masalah timbul bila ternyata ketika di charge, baterai laptop tidak mau mengisi. Pernah mengalaminya?
Baterai laptop tidak mau mengisi tidak hanya disebabkan karena usia baterai yang sudah tua. Selain itu, problem yang biasa menyebabkan baterai tidak terisi saat di charge adalah penurunan kualitas charger atau port charger laptop tersebut. Untuk bisa mengatasi baterai laptop tidak mengisi, coba lima trik jitu berikut ini yuk!
Melepaskan baterai dari laptop adalah langkah yang paling banyak dilakukan ketika baterai laptop tidak mau mengisi. Untuk laptop yang produksi sepuluh tahun silam biasanya baterai dan bagian laptopnya terpisah. Akan mudah untuk melepaskan baterai dari bagian laptopnya dan kemudian pasang kembali.
Langkah lainnya adalah dengan memeriksa charger bawaannya. Perhatikan bagian kabel yang mengalami kerutan, terlilit, atau ada bagian kabel yang terbuka. Selain memeriksa kabel, pastikan untuk melihat kondisi adapter AC-nya. Kemungkinan ada bagian adapter AC yang terbakar juga bisa menjadi penyebab baterai tidak mau mengisi.
Laptop yang digunakan terus-menerus juga menjadi sebab beberapa komponen tidak berfungsi sesaat. Sesekali waktu, cobalah untuk mendinginkan laptop dengan cara mematikannya. Baterai laptop rentan dengan suhu panas dan bisa menimbulkan masalah jika terjadi overheat. Kondisi demikian kemudian menimbulkan sensor baterai tidak berfungsi dengan baik.
Laptop yang menggunakan program Windows 10 kemungkinan lebih sering mengalami masalah baterai laptop tidak mengisi. Lakukan update driver dengan cara membuka menu Device Manager kemudian cari opsi Baterries. Pilih klik kanan pada setiap entri di menu Baterries, kemudian restart lagi laptop sebelum dicolokkan ke charger.
Baterai laptop tidak mau mengisi juga bisa diatasi dengan melakukan uninstall baterai. Cara untuk melakukannya adalah dengan membuka menu Device Manager dan klik Baterries. Ada dua entri yakni Microsoft AC Adapter dan Microsoft ACPI-Compliant Control Method Baterry. Lakukan klik kanan pada setiap entry dan pilih uninstall device.
Pada bagian colokan charger pasti terdapat debu atau residu yang bisa mengganggu kinerja baterai. Selain itu, penyebab baterai laptop tidak mengisi juga seringkali karena debu lupa dibersihkan dari bagian tersebut. gunakan bahan yang lembut dan tidak tajam untuk membersihkan bagian tersebut.
Setelah melakukan uninstall baterai biasanya laptop harus dimatikan terlebih dulu. Kemudian cabut baterai dari komponen laptop jika jenisnya baterai lepas-pasang. Setelah beberapa menit kemudian pasang kembali baterai dan lakukan charger.
Baterai laptop tidak mau mengisi adalah permasalahan yang umum dialami. Problem ini seringkali mengganggu, sehingga harus cepat mendapatkan solusi. Enam trik diatas bisa dicoba khusus bagi pengguna laptop dengan komponen baterai lepas-pasang ya! Jika kebetulan laptop memiliki baterai tanam, maka komponen yang harus dibersihkan hanya sebatas charger dan colokan saja.
Itulah enam trik jitu untuk mengatasi baterai laptop tidak mau mengisi. Setelah baterai laptop berfungsi kembali jangan lupa lakukan restart secara rutin. Bersihkan komponen laptop dan baterai secara berkala dan laptop pun akan berfungsi kembali. Selalu pastikan tidak ada masalah pada colokan dan charger melekat sempurna pada bagian port charge ya!
Baca Juga : 7 Cara Mengatasi Laptop Lemot Pada Windows 7, Sangat Efektif!
Mencari rekomendasi tempat wisata bogor dekat stasiun? ulasan ini akan memberikan bocorannya untuk Anda! Bogor,…
Bermain game domino tidak lengkap rasanya jika tidak mengalami kemenangan. Ada beberapa rumus yang biasanya…
Sudah paham cara membuat semen? Jika belum, maka Anda berada di tempat yang tepat! Semen…
Sebenarnya, berapa biaya perawatan kolam renang? Hm, kolam renang merupakan sebuah konstruksi yang membutuhkan biaya…
Dalam setiap permainan umumnya setiap orang ingin mendapatkan jackpot dalam jumlah maksimal. Tapi masih banyak…
Melakukan aktivitas tertentu di luar rumah, tentu menjadi akan menjadi momen yang berharga. Misalnya seperti…