Categories: Info

Cara Membuat Katalog WhatsApp Bisnis Termudah Via Ponsel dan Desktop!

Aktivitas berjualan kini bisa dilakukan secara online menggunakan sosial media. Sama seperti platform sosial media lainnya, WhatsApp memberikan kemudahan kepada para penggunanya untuk melakukan aktivitas penjualan menggunakan akun bisnis. Penting bagi pengguna yang ingin terjun ke dunia bisnis via WA untuk mempelajari cara membuat katalog WhatsApp bisnis agar aktivitas berdagang berjalan lancar.

Cara Membuat Katalog Bisnis WhatsApp via Ponsel

WhatsApp sejatinya adalah sosial media penyedia layanan pesan instan berupa aplikasi yang tersemat pada ponsel. Jadi tidak perlu bingung untuk membuat katalog bisnis WA menggunakan perangkat tersebut. Cara ini bisa dilakukan bagi pengguna WhatsApp yang banyak menghabiskan waktunya dengan perangkat berbasis mobile portable seperti ponsel. Untuk membuat katalog bisnis, bisa mengikuti tahapan dibawah ini:

1. Buat Akun Bisnis

Agar pengguna dapat menggunakan fitur katalog, ada baiknya untuk mengunduh WhatsApp bisnis di play store atau app store. Kemudian pengguna bisa langsung menyematkan nomor telepon yang sudah ada atau menggantinya dengan nomor yang baru. Klik pilihan “use the different number” jika memiliki nomor lain yang dijadikan sebagai kontak pada WhatsApp bisnis.

2. Masuk ke Pengaturan WhatsApp Bisnis

Apabila segala bentuk proses verifikasi akun WA bisnis selesai dan siap untuk digunakan, selanjutnya pengguna langsung masuk ke menu pengaturan. Pilih opsi “business tools” yang akan membawa pengguna ke laman berikutnya yang berisikan menu baru. Kemudian apabila sudah masuk ke menu tersebut, klik katalog untuk mulai merancang konsep bisnis yang akan dijalankan.

3. Isi Data Produk pada Halaman Katalog

Cara membuat katalog WhatsApp bisnis yang akan dilakukan selanjutnya yakni tinggal memasukkan item yang ingin dijual pada menu “add new item.” Masukkan keterangan barang yang dijual beserta foto pendukung untuk menarik minat pembeli. Jangan lupa menyertakan harga, penawaran menarik, serta varian produk yang tersedia sebagai informasi penunjang dari produk yang ditawarkan.

4. Rapikan Katalog

Pengguna bisa merapikan katalog yang ada untuk mempermudah pembeli mencari produk yang diinginkan serta menambah daya tarik akun bisnis. Caranya cukup mudah, masuk pada laman katalog kemudian klik “add new collection.” Setelah itu kelompokkan jenis produk sesuai dengan kategori yang telah disusun.

5. Bagikan Katalog

Untuk memasarkan produk agar semakin dikenal, proses promosi wajib dilakukan dengan cara membagikannya pada platform sosial media lain. Pengguna cukup membuka menu katalog, setelah itu klik titik tiga di pojok jendela aplikasi, dan share. Ambil opsi “send link via WhatsApp business” atau copy link agar lebih leluasa melakukan promosi.

Cara Membuat Katalog WhatsApp Bisnis via Browser pada Desktop

Selain pada ponsel, membuat katalog bisnis WhatsApp via desktop juga bisa dilakukan jika pengguna lebih nyaman berjualan dengan PC atau laptop. Tetapi sebelum melakukannya, pengguna terlebih dahulu harus memiliki akun WA bisnis yang bisa dibuat lewat ponsel. Tahapan yang dilalui jika ingin membuatnya di desktop bisa mengikuti arahan di bawah ini:

  • Login seperti biasa pada akun WhatsApp bisnis menggunakan WhatsApp web.
  • Pilih ikon titik tiga di pojok jendela desktop WhatsApp web, dan pilih katalog.
  • Klik “add new item” kemudian masukkan deskripsi produk yang akan dijual disertai dengan foto.

Penggunaan akun bisnis WhatsApp membawa dampak yang positif di masyarakat, khususnya UMKM. Fitur katalog yang disediakan mempermudah penggunanya dalam memasarkan produk dengan cepat tanpa perlu membuka marketplace. Tentu bagi yang belum pernah membuatnya bisa mencoba cara membuat katalog WhatsApp bisnis yang telah dijelaskan pada artikel di atas.

Baca juga: Inilah Cara Berjualan di OLX, Cocok Bagi Pemula!

Staff

Hercules: An independent information portal. Where we share stories. Starting from important things to types of entertainment. Whatever it is! When we think it’s potentially useful, we’ll post it. Gentlemen …. We have the technology. We have the capability to produce it. Better than he was before. Better. Stronger. Faster.

Recent Posts

7 Tempat Wisata Bogor Dekat Stasiun Terpopuler

Mencari rekomendasi tempat wisata bogor dekat stasiun? ulasan ini akan memberikan bocorannya untuk Anda! Bogor,…

11 bulan ago

Rumus Main Domino dengan Perhitungan Sederhana

Bermain game domino tidak lengkap rasanya jika tidak mengalami kemenangan. Ada beberapa rumus yang biasanya…

1 tahun ago

5 Cara Membuat Semen dan Hal-Hal Yang Harus Diperhatikan

Sudah paham cara membuat semen? Jika belum, maka Anda berada di tempat yang tepat! Semen…

1 tahun ago

Perkiraan Biaya Perawatan Kolam Renang Per Bulan

Sebenarnya, berapa biaya perawatan kolam renang? Hm, kolam renang merupakan sebuah konstruksi yang membutuhkan biaya…

2 tahun ago

Apa Itu Jackpot? Simak Selengkapnya Dibawah Ini

Dalam setiap permainan umumnya setiap orang ingin mendapatkan jackpot dalam jumlah maksimal. Tapi masih banyak…

2 tahun ago

<strong>Rekomendasi 3 Action Camera Dibawah 500 Ribu</strong>

Melakukan aktivitas tertentu di luar rumah, tentu menjadi akan menjadi momen yang berharga. Misalnya seperti…

2 tahun ago